Bupati Zairullah dan Ketua DPRD Tanbu Ikuti Rakornas

Batulicin – Bupati Zairullah Azhar dan Ketua DPRD Tanah Bumbu Andrean Atma Maulani siap mengikuti Rapat Kordinasi Nasional (Rakornas) Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.

Tampak pula sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) turut mendampingi Bupati Zairullah.

Rombongan Pemkab Tanbu tiba di lokasi acara pada pukul 07.00 Wib. Adapun Rakornas di laksanakan di Sentul International Convention Center (SICC) Sentul, Jawa Barat, Kamis, (7/11/2024). Tema Rakornas yakni “Impementasi Asta Cita Menuju Indonesia Emas 2045”.

Rencananya Rakornas di gelar pada pukul 08.30 Wib dan di buka langsung Presiden Prabowo Subianto.

Presiden Prabowo Subianto akan memberikan arahan langsung kepada para Kepala Daerah dan Forkopimda. Selain itu, peserta Rakornas juga mendapat pemaparan dari para Menteri Koordinator dan Menteri Teknis.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *